TOMOHON – Pasca dilantikan Walikota dan Wakil Walikota Tomohon yang baru. Maka tongkat kepemimpinan TP-PKK Kota Tomohon pun secara otomatis harus beralih kepada pimpinan yang baru. Dimana Istri Walikota Caroll Senduk, drg Jeand’Arc Karundeng menerima tongkat kepemimpinan sebagai Ketua dari Ny Liliana Eman-Mokoginta.
Serah terima kepengurusan TP-PKK Kota Tomohon pun dilangsungkan di kediaman pribadi mantan Walikota Jimmy F Eman, Kamis (4/3/2021). Dalam proses serah terima itu Jeand’Arc didampingi Ny Eleonora Lumentut-Sangi selaku Wakil Ketua.
Jeand’Arc mengatakan kedepan akan banyak program yang akan dilaksanakan agar nantinya TP-PKK Kota Tomohon akan lebih maju. Sehingga butuh topangan dari semua pihak untuk menjalankannya. Karena program yang akan dijalankan diharapkan benar-benar menyentuh keluarga-keluarga di Tomohon supaya semakin sejahtera.
Usai serah terima, diserahkan cinderamata kepada Ny Liliana diantaranya sebuah luksian dirinya. Selanjutnya dilangsungkan kegiatan anjangsana di Panti Sayap Kasih Woloan.(zakaria)