17 March 2025

/

Lapak Kuliner CSWL di Pasar Tomohon Diresmikan

2 mins read
Kuliner Pasar Tomohon
Usai peresmian, Gubernur bersama CSWL menikmati jajanan yang ada di lapak kuliner Pasar Tomohon, Rabu (12/4/2023). KM-Wailan

KANALMETRO, TOMOHON – Lapak Kuliner Culinary Service With Love (CSWL) yang ada di Pasar Tomohon diresmikan langsung Gubernur Sulawesi Utara (Sulut), Olly Dondokambey, Rabu (12/4/2023).

Gubernur mengapresiasi kehadiran lapak kuliner di Pasar Tomohon tersebut guna menunjang perekonomian masyarakat setempat.

“Pemerintah Provinsi (Pemprov) akan terus mendukung berbagai pembangunan sarana dan prasarana di Tomohon,” kata Gubernur.

Apalagi menurut Dia, Tomohon menjadi salah satu lokasi destinasi pariwisata favorit. Terlebih akan segera ada penerbangan dari Korea.

Sememtara itu Direktur Utama PD Pasar Tomohon, Janes Posumah dalam laporannya mengatakan bahwa latar belakang pembangunan itu berawal dari visi misi Carol Senduk – Wenny Lumentut (CSWL). Salah satunya menjadikan Pasar Tomohon sebagai pasar tradisional modern.

Dia juga mengatakan bahwa PD Pasar Tomohon telah membangun kerja sama dengan Bank Rakyat Indonesia (BRI) lewat dana Corporate Social Responsibility atau tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) sebesar Rp 200 Juta.

“Membangun ini tanpa mengurangi kesejukan dan lahan hijau yang ada. Lapak ini berdiri di dalamnya terdapat pepohonan yang tidak ditebang. Sedangkan arti dari lapak CSWL adalah kuliner melayani dengan kasih,” jelas Posumah.

Dan tujuannya adalah untuk membangun komitmen dengan usaha kuliner UMKM, serta menunjang sektor pariwisata dalam menyambut turis.

“Dengan ketambahan 54 lapak ini, sekarang tercatat ada 1471 pedagang di Pasar Beriman Tomohon,” ungkap Dia.

Posumah juga menjelaskan bahwa pihaknya menyiapkan 1 lapak setiap Gereja yang ada di seputaran Pasar Tomohon. Yakni GMIM Bait Lahim Talete, GMIM Maranatha Paslaten dan Paroki Trinitas Mahakudus Paslaten. Agar nantinya ketika melakukan pengumpulan dana bisa memanfaatkan lapak tersebut.

Setelah peresmian, Gubernur didampingi Wali Kota, Caroll Senduk dan Wakil Wali Kota, Wenny Lumentut mencicipi kue cucur dan pisang goreng sambil minum kopi di lapak kuliner tersebut.

Ikut hadir Ketua TP PKK, drg Jeamd’arc Karundeng Senduk, Sekretaris Daerah Kota Edwin Roring, Kepala Kejari Alfonsius Loe Mau, Anggota DPRD Sulut Rhesa Waworuntu, Wakil Ketua DPRD Tomohon Jhonny Runtuwene dan jajaran Pinca BRI Tondano.

Latest from Same Tags