15 February 2025

AKBP Yuli Kurnianto Resmi Jabat Kapolres Tomohon

1 min read
Kapolres Tomohon Yuli Kurnianto
Kurnianto dan Gatot bersama jajaran perwira di Polres Tomohon

KANALMETRO, TOMOHON – AKBP Yuli Kurnianto SIK resmi menjabat Kapolres Tomohon menggantikan AKBP Bambang Ashari Gatot SIK.

Dan usai dilakukan serah terima jabatan (Sertijab) di Polda Sulut, jajaran Polres Tomohon melaksanakan pisah sambut terhadap kedua perwira itu, Rabu (17/11/2021).

Pisah sambut dilaksanakan sesuai kebiasaan di lingkungan kepolisian, seperti perarakan yang disertai prosesi pedang pora dan pengantaran menggunakan transportasi tradisional bendi terhadap pejabat sebelumnya.

Gatot mengucapkan terima kasih atas kerja sama selama dalam menjalankan tugas di Tomohon.

“Tentunya juga saya mohon doa restu agar bisa diberi kelancaran dalam menjalankan tugas di tempat yang baru. Sampaikan salam saya ke seluruh masyarakat di wilayah hukum Polres Tomohon, sekaligus permohonan maaf apabila ada salah kata selama bertugas,” jelas BAG sapaan akrabnya.

Sementara Kurnianto mengatakan bahwa dalam menjalankan tugas dirinya akan berupaya menjadikannya amanah.

Terlebih dikatakan lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 2000 ini yakni sesuai tugas Polri yang professional. Sehingga sebagai pemimpin tentunya dirinya akan berupaya bekerja dengan baik untuk organisasi dan masyarakat.

Pria kelahiran kota yang sama dengan Presiden RI ini menjelaskan nantinya dalam menjalankan tugas sebagai Kapolres Tomohon, Kurnianto akan tetap melakukan pengawasan terhadap pembangunan.

“Apalagi bila ditemukan adanya gedung yang mangkrak misalnya. Intinnya menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab, dan yang terepnting amanah,” tukas mantan Kapolres Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) ini.

Latest from Same Tags