19 April 2024

40 Pecatur Ikut Christmas Chess II Pengcab Percasi Sangihe

1 min read
Christmas Chess Percasi Sangihe
Christmas Chess Percasi Sangihe

KANALMETRO, SANGIHE – Sedikitnya 40 pecatur ikut dalam Kejuaraan Christmas Chess II yang digelar  Pengurus Cabang Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Kabupaten Kepulauan Sangihe di aula DPRD setempat, Jumat, (17/12/2021).

Ketua Pengcab Percasi Sangihe Desky kawuka mengatakan bahwa Christmas Chess adalah kegiatan yang telah ditetapkan menjadi salah satu kejuaraan dalam program kerja tahunan.

Dimana kejuaraan ini dilaksanakan pada setiap akhir tahun atau menjelang perayaan Natal.

“kiranya lewat kejuaraan ini kita semua, baik pengurus maupun atlit Percasi dapat membangun rasa kebersamaan dan tali persaudaraan dalam semangat Christmas Chess seiring dengan momentum Natal,” ungkap Kawuka.

Sekertaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Kepulauan Sangihe Melanchton Harry Wolff yang membuka kejuaraan ini mengatakan turnamen tersebut adalah manifestasi nyata kepedulian Pengcab Percasi terhadap kemajuan dan perkembangan cabang olahraga catur di daerah perbatasan itu.

Sehingga dirinya berharap kejuaraan itu agar dimanfaatkan sebagai ajang penjaringan dan pembinaan atlet catur di Kabupaten Kepulauan Sangihe.

Oleh karena itu dirinya mengapresiasi Pengcab Percasi yang telah melahirkan atlet-atlet berkualitas, baik Veteran, senior dan Junior.

“Dengan hadirnya atlet-atlet terbaik pada turnamen catur yang diselenggarakan ini tentunya sangat bernilai kompetitif. Ajang seperti ini penting dan harus diselenggarakan untuk pembinaan performa dan perkembangan Atlit,” kata Wolff.

Sementara itu, sebanyak 40 pecatut yang ikut dalam turnamen itu, mengikuti Sistem Swis lima babak dengan total hadiah Rp 6 Juta.

Nampak hadir Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Ernis Habel Unas, Sekertaris Percasi Adrianto S, ketua Forum Wartawan Sangihe Very Bawoleh, sejumlah Pengurus Pengcab Percasi serta para atlit.

Latest from Same Tags