15 March 2025

Rakerwil DPW PPNI Sulut: Bersinergi Wujudkan Health Tourism

1 min read
Rakerwil DPW PPNI Sulut
Pelaksanaan Rakerwil DPW PPNI Sulut

KANALMETRO, MANADO – Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Sulut menggelar Rapat Kerja wilayah (Rakerwil) tahun 2022 di NDC Resort Manado, Jumat (11/2/2022).

Asisten Pemerintahan dan Kesra Setdaprov Sulut Denny Mangala mewakili Gubernur ketika membuka Rakerwil tersebut berharap dukungan seluruh perawat untuk pembangunan kesehatan secara maksimal di Sulawesi Utara.

Dikatakannya, optimalisasi pembangunan kesehatan oleh Pemprov Sulut diselaraskan dengan target pemerintah pusat yang menargetkan pada tahun 2025 terwujud Indonesia Sehat.

“Karena itu, Gubernur dan Wagub tak tanggung-tanggung untuk mengalokasikan anggaran buat sektor kesehatan lebih dari 10 persen APBD Provinsi Sulawesi Utara,” ujar mantan Asisten 1 Setdakab Minahasa ini.

Melalui Rakerwil ini, Mangala berharap kiranya ada rekomendasi kaitan dukungan pengembangan Health Tourism maupun iven-iven dunia yang bakal digelar di Bumi Nyiur Melambai.

Ketua DPW PPNI Sulut Ns Jon Tangka MKep SpKMB mengatakan Rakerwil pertama di kepengurusan kali ini hendak menjabarkan berbagai hasil Munas PPNI X tahun 2021 di Provinsi Bali.

“Demikian halnya mengevaluasi capaian program setiap bidang kepengurusan periode 2017-2022. Begitu juga pelaporan dari masing-masing DPD,” jelas Tangka.

Rakerwil itu juga dihadiri oleh Ketua DPP PPNI Bidang Pemberdayaan Politik, dan Jajat Sudrajat sebagai Anggota Departemen Organisasi DPP PPNI.

Sedangkan peserta Rakerwil ini antara lain Dewan Pertimbangan, Majelis Kehormatan dan Etik Keperawatan, Dewan Pengurus Daerah PPNI dari 15 kabupaten /kota, pengurus Ikatan dan Himpunan juga jajaran DPW.

Latest from Same Tags