25 March 2025

/

Dilantik Surya Paloh, Braien Waworuntu Ketua Partai Nasdem Minahasa

2 mins read
Braien Waworuntu Nasdem Minahasa
Braien Waworuntu ketika dilantik Surya Paloh sebagai Ketua partai Nasdem Minahasa, Senin (19/9/2022). foto panitia

KANALMETRO, MINAHASA – Braien Waworuntu resmi menjabat sebagai Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasdem Kabupaten Minahasa.

Hal itu setelah Ketua Umum DPP Partai Nasdem Surya Paloh melantik Braien Waworuntu sebagai Ketua DPD Minahasa, Senin (19/9/2022) di Tondano.

Usai dilantik, dia mengatakan target utamanya adalah di DPRD Minahasa, Nasdem bisa meraih satu kursi utuh.

Oleh karena itu kini sedang dilakukan penataan kembali struktur pengurus Partai Nasdem di Kabupaten Minahasa hingga ke tingkat Desa. Dan akan diisi oleh para generasi muda dalam struktur kepengurusan.

Apalagi menurut dua, Minahasa adalah tanah leluhur dan merupakan induk dari Provinsi Sulut. Karena dari Minahasa dibentuk sejumlah Kabupaten dan Kota di Sulut.

Legislator DPRD Sulut itu juga menyampaikan terima kasih kepada Surya Paloh yang merupakan tokoh bangsa karena telah memberikan warna berbeda dalam perpolitikan Indonesia, teguh dalam pendirian, merajut politik sehat dan bermartabat.

Sementara itu Surya Paloh mengatakan kepentingan terbesar yang diperjuangkan Partai Nasdem yaitu Indonesia berbudaya, bersatu, berdaulat dan menjaga keanekaragaman, pluralisme yang beranekaragaman serta adat istiadat yang satu.

Sehingga dia meminta kepada seluruh kader partai Nasdem agar tetap menjaga persatuan dan kesatuan bangsa. Terlebih diatas kepentingan menjaga persatuan partai Nasdem.

“Nasdem boleh rusak dan tidak ada. Tapi Indonesia harus tetap terjaga. Itulah sesungguhnya tekad dan semangat kita,” tegas dia.

“Wajar jika Braien Waoruntu jadi Bupati. Itu adalah hak kita. Inilah tempat kita untuk laksanakan aktivitas idealisme. Tapi untuk mencapai itu jangan pernah sekalipun menghalalkan segala cara,” tambah dia.

Dia pun menegaskan jika nantinya ingin kembali ke Minahasa setelah telah pemenang dalam pesta demokrasi. Sehingga diharapkan agar partai Nasdem

semakin berjaya untuk melaksanakan tema pergerakan perubahan merestorasi Indonesia di kabupaten Minahasa.

Ikut hadir Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI Siti Nurbaya beserta sejumlah petinggi maupun legislator dari Partai Nasdem. Baik ditingkat pusat maupun Sulut serta Kabupaten/ Kota.

Seperti Wakil Ketua MPR RI Lestari Moerdijat, Ketua Komisi IV DPR RI Felly Runtuwene, Ketua DPW Sulut Viktor Mailangkay, Sekretaris Vicky Lumentut, Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara, Bupati Boltim Syarul Mamonto serta anggota DPRD.

Latest from Same Tags