14 September 2024

Mantiri Kembali Dipercayakan Pimpin Pemuda Katolik Sulut

2 mins read

MINAHASA – Setelah melalui berbagai agenda dalam sidang Musyawarah Komisiariat Daerah (Muskomda) Pemuda Katolik Sulut di Lotta Pineleng, Kamis (29/10/2020). Lexi Mantiri secara mulus mendapat kepercayaan untuk kembali memimpin Pemuda Katolik Sulut kedua kalinya dalam periode 2020-2023.
Dalam agenda pemilihan dipimpin Fransiskus Talokon dari unsur Komda bersama Benny Wijayanto unsur Pengurus Pusat dan Vember Momongan unsur Komcab. Ketika dalam pengajuan bakal calon, Mantiri mendapat dukungan Lima Komcab dari ketentuan minimal tiga. Sedangkan calon pesaingnya hanya didukung dua Komcab. Sehingga secara otomatis pimpinan sidang menyatakan jika Mantiri sebagai Ketua terpilih karena hanya merupakan calon tunggal.
“Terima kasih kepada teman-teman yang telah kembali mempercayakan saya untuk memimpin organisasi ini diperiode selanjutnya,” kata Mantiri.
Dirinya pun berjanji akan terus membangun Pemuda Katolik di Sulut sebagai organisasi yang besar. Caranya dengan melanjutkan berbagai program konsolidasi dan kaderisasi serta kemasyarakatan.
“Pelantikan akan segera dilakukan dalam waktu dekat setelah struktur kepengurusan tuntas disusun tim formatur,” tambahnya.
Sementara itu Pastor John Montolalu Pr selaku Moderator dalam misa pembukaan mengingatkan tentang kualitas kepemimpinan kristiani yang harus dihidupi yaitu pemimpin yang peduli dan rendah hati.
“Jadilah pemimpin yang peduli dan rendah hati. Pemimpin yang peduli adalah pemimpin yang mau merangkul sebanyak mungkin anggota dan menjaga sedemikian rupa melalui konsolidasi dan kaderisasi hingga bisa berkontribusi bagi Gereja dan masyarakat,” kata Pastor Jhon.
Lanjutnya, pemimpin juga harus rendah hati, menghargai dan memberdayakan semua anggota demi kebaikan organisasi serta dapat bermanfaat bagi kepentingan umum.
“Pemimpin harus berani memberi diri dalam situasi apapun demi kebaikan dan kelangsungan organisasi”, pungkas Sekretaris Keuskupan Manado ini.(fmt)

Latest from Same Tags